Yang kami maksud khasiat basmalah adalah keutamaan basmalah. Berikut beberapa keutamaan kalimat basmalah,
Di riwayatkan didalam Tafsir Al-Kabir dari Abi Hurairah r.a, bahwasanya Rasulullah SAW bersabda: “Ya Aba Hurairah jika engkau hendak berwudhu maka ucapkan ‘Bismillahir rahmanir rahim’ maka malaikat yang menjagamu tidak akan beristirahat untuk terus mencatat kebaikan untukmu hingga engkau selesai berwudhu.
Dan jika engkau hendak mempergauli isterimu maka ucapkan ‘Bismillah’, sungguh malaikat yang menjagamu akan terus menulis kebaikan untukmu hingga engkau janabah (mandi), dan jika isterimu melahirkan seorang anak dari hasil pergaulanmu itu maka dituliskan bagimu kebaikan sebanyak bilangan nafas anak itu dan sebanyak bilangan keturunannya sampai tidak tersisa satu orangpun dari mereka”.
Dan juga di riwayatkan bahwasanya Nabi SAW bersabda: “Tidaklah salah seorang masuk kedalam rumahnya kecuali diikuti oleh syetan, apabila dia masuk kedalam rumahnya dengan mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’ maka syetan berkata: Tidak ada celah masuk untukku dirumah ini.
Dan apabila dia hendak makan lalu mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’, syetan berkata: Tidak ada makanan untukku ditempat ini. Dan apabila dia hendak minum mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’ syetan berkata: Tidak ada minuman untukku ditempat ini.
Dan jika dia hendak berbaring mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’, syetan berkata: Tidak ada pembaringan untukku ditempat ini.
Akan tetapi jika dia tidak membaca ‘Bismillahir rahmanir rahim’ ketika masuk rumah maka syetan akan ikut masuk bersamanya, jika dia tidak membacanya ketika hendak makan maka syetan ikut makan bersamanya, jika dia tidak membacanya ketika hendak minum maka syetan mendahului meletakkan mulutnya pada gelas itu, dan apabila dia hendak bersetubuh dengan isterinya tanpa membaca ‘Bismillah’, maka syetan ikut bersetubuh dengannya, sehingga lahirlah anak-anak yang kurang ajar, sebagian ada yang buta, sebagian cacat, sebagian timpang/pincang, sebagian fasiq, dan sebagian lagi kafir, dan lain sebagainya”.
Berkata Ja’far bin Muhammad rhm: Syetan itu terbelenggu atas dzikir seseorang. Apabila dia tidak mengucap ‘Bismillah’ ketika bersetubah dengan isterinya, maka syetan ikut bersetubuh bersamanya, dan juga mengeluarkan air sperma kedalam kemaluan isterinya itu sebagaimana orang itu mengeluarkan air spermanya.
Diriwayatkan oleh Ibnu Abbas r.a, Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa yang membaca ‘Bismillahirrahmanir rahim wala hawla wala quwata illa billahil ‘aliyil azhim’ maka Allah akan singkirkan daripadanya 70 pintu bala’, musibah, kebingungan, dan kesedihan.
Ketahuilah! Bahwasanya Allah swt mempunyai 3000 nama.
1000 nama hanya diketahui oleh para malaikat.
1000 nama lainnya hanya diketahui oleh para Nabi.
300 nama didalam kitab Taurat.
300 nama lagi didalam kitab Zabur.
300 nama lainnya didalam kitab Injil.
99 nama didalam Al-Qur’an.
1 nama Allah yang memilihnya (dirahasiakan).
Kemudian ma’na daripada 3000 nama tersebut berada dalam tiga nama yakni Allah, Arrahman dan Arrahim, dan dikumpulkan dalam kalimat ‘Bismillahirrahmanirrahim’. Maka barang siapa yang mempelajari dan membacanya maka seolah-olah dia berdzikir kepada Allah dengan semua nama-nama-Nya.
Di riwayatkan didalam Tafsir Al-Kabir dari Abi Hurairah r.a, bahwasanya Rasulullah SAW bersabda: “Ya Aba Hurairah jika engkau hendak berwudhu maka ucapkan ‘Bismillahir rahmanir rahim’ maka malaikat yang menjagamu tidak akan beristirahat untuk terus mencatat kebaikan untukmu hingga engkau selesai berwudhu.
Dan jika engkau hendak mempergauli isterimu maka ucapkan ‘Bismillah’, sungguh malaikat yang menjagamu akan terus menulis kebaikan untukmu hingga engkau janabah (mandi), dan jika isterimu melahirkan seorang anak dari hasil pergaulanmu itu maka dituliskan bagimu kebaikan sebanyak bilangan nafas anak itu dan sebanyak bilangan keturunannya sampai tidak tersisa satu orangpun dari mereka”.
Dan juga di riwayatkan bahwasanya Nabi SAW bersabda: “Tidaklah salah seorang masuk kedalam rumahnya kecuali diikuti oleh syetan, apabila dia masuk kedalam rumahnya dengan mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’ maka syetan berkata: Tidak ada celah masuk untukku dirumah ini.
Dan apabila dia hendak makan lalu mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’, syetan berkata: Tidak ada makanan untukku ditempat ini. Dan apabila dia hendak minum mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’ syetan berkata: Tidak ada minuman untukku ditempat ini.
Dan jika dia hendak berbaring mengucap ‘Bismillahir rahmanir rahim’, syetan berkata: Tidak ada pembaringan untukku ditempat ini.
Akan tetapi jika dia tidak membaca ‘Bismillahir rahmanir rahim’ ketika masuk rumah maka syetan akan ikut masuk bersamanya, jika dia tidak membacanya ketika hendak makan maka syetan ikut makan bersamanya, jika dia tidak membacanya ketika hendak minum maka syetan mendahului meletakkan mulutnya pada gelas itu, dan apabila dia hendak bersetubuh dengan isterinya tanpa membaca ‘Bismillah’, maka syetan ikut bersetubuh dengannya, sehingga lahirlah anak-anak yang kurang ajar, sebagian ada yang buta, sebagian cacat, sebagian timpang/pincang, sebagian fasiq, dan sebagian lagi kafir, dan lain sebagainya”.
Berkata Ja’far bin Muhammad rhm: Syetan itu terbelenggu atas dzikir seseorang. Apabila dia tidak mengucap ‘Bismillah’ ketika bersetubah dengan isterinya, maka syetan ikut bersetubuh bersamanya, dan juga mengeluarkan air sperma kedalam kemaluan isterinya itu sebagaimana orang itu mengeluarkan air spermanya.
Diriwayatkan oleh Ibnu Abbas r.a, Rasulullah SAW bersabda: “Barang siapa yang membaca ‘Bismillahirrahmanir rahim wala hawla wala quwata illa billahil ‘aliyil azhim’ maka Allah akan singkirkan daripadanya 70 pintu bala’, musibah, kebingungan, dan kesedihan.
Ketahuilah! Bahwasanya Allah swt mempunyai 3000 nama.
1000 nama hanya diketahui oleh para malaikat.
1000 nama lainnya hanya diketahui oleh para Nabi.
300 nama didalam kitab Taurat.
300 nama lagi didalam kitab Zabur.
300 nama lainnya didalam kitab Injil.
99 nama didalam Al-Qur’an.
1 nama Allah yang memilihnya (dirahasiakan).
Kemudian ma’na daripada 3000 nama tersebut berada dalam tiga nama yakni Allah, Arrahman dan Arrahim, dan dikumpulkan dalam kalimat ‘Bismillahirrahmanirrahim’. Maka barang siapa yang mempelajari dan membacanya maka seolah-olah dia berdzikir kepada Allah dengan semua nama-nama-Nya.
1. Khasiat Basmalah yang Pertama
Basmalah sebagai pembukaan Al-Quran. Allah ta’ala membuka kitab-Nya yang paling angung, yaitu Al-Quran dengan lafadz basmalah. Demikian pula, semua surat dalam Al-Quran diawali dengan basmalah, kecuali surat At-Taubah.
2. Khasiat Basmalah yang Kedua
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengawali surat yang beliau kirim ke raja-raja, untuk mengajak mereka masuk islam, dengan lafadz basmalah. Seperti surat yang beliau kirim ke raja heraklius.
3. Khasiat Basmalah yang Ketiga
Basmalah merupakan isi surat yang dikirim oleh Nabi Sulaiman ‘alaihis shalatu was salam kepada Ratu Saba’ yang ketika itu masih menyembah matahari. Allah berfirman, menceraitakan kisah mereka.
قَالَتْ يَا أَيُّهَا الْمَلَأُ إِنِّي أُلْقِيَ إِلَيَّ كِتَابٌ كَرِيمٌ ( ) إِنَّهُ مِنْ سُلَيْمَانَ وَإِنَّهُ بِسْمِ اللَّهِ الرَّحْمَنِ الرَّحِيمِ ( ) أَلَّا تَعْلُوا عَلَيَّ وَأْتُونِي مُسْلِمِينَ
“Sang ratu berkata: Wahai para menteri, saya mendapatkan sepucuk surat yang mulia ( ) Surat itu dari Sulaiman, isinya: Bismillahir rahmanir rahiim ( ) Janganlah kalian bersikap sombong di hadapanku dan datanglah kepadaku dengan tunduk. (QS. An-Naml: 29 – 31).
Tujuan utama Nabi Sulaiman mengirim surat ini adalah untuk mengajak mereka masuk islam dan meninggalkan kekufurannya. Mengingat pentingnya tujuan ini, Nabi Sulaiman mengawalinya dengan basmalah.
4. Khasiat Basmalah yang Keempat
Bacaan basmalah menjadi pemula untuk berbagai bentuk ibadah, seperti wudhu, atau mandi dan tayamum, menurut pendapat sebagian ulama. Dari Abu Hurairah, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
لَا وُضُوءَ لِمَنْ لَمْ يَذْكُرِ اسْمَ اللَّهِ تَعَالَى عَلَيْه
“Tidak ada wudhu bagi orang yang tidak menyebut nama Allah (membaca basmalah).” (HR. Abu Daud 101 dan dishahihkan Al-Albani).
Hadis ini berbicara tentang wudhu, namun ulama mengqiyaskannya untuk mandi dan tayamum, karena semuanya adalah kegiatan bersuci.
5. Khasiat Basmalah yang Kelima
Perlindungan dari setan ketika makan. Orang yang makan atau minum dengan didahului membaca basmalah sebelumnya maka setan tidak mampu untuk turut memakannya. Dari ‘Aisyah radhiyallahu ‘anha, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِذَا أَكَلَ أَحَدُكُمْ فَلْيَذْكُرِ اسْمَ اللَّهِ تَعَالَى فَإِنْ نَسِىَ أَنْ يَذْكُرَ اسْمَ اللَّهِ تَعَالَى فِى أَوَّلِهِ فَلْيَقُلْ بِسْمِ اللَّهِ أَوَّلَهُ وَآخِرَهُ
“Apabila salah seorang di antara kalian makan, maka hendaknya ia menyebut nama Allah Ta’ala. Jika ia lupa untuk menyebut nama Allah Ta’ala di awal, hendaklah ia mengucapkan: “Bismillaahi awwalahu wa aakhirohu (dengan nama Allah pada awal dan akhirnya)”.” (HR. Abu Daud no. 3767 dan At Tirmidzi no. 1858. At Tirmidzi dan dishahihkan Al-Albani).
Dari hudzaifah radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda.
إِنَّ الشَّيْطَانَ لَيَسْتَحِلُّ الطَّعَامَ الَّذِى لَمْ يُذْكَرِ اسْمُ اللَّهِ عَلَيْهِ
Sesungguhnya setan dibolehkan makan makanan yang tidak dibacakan nama Allah ketika hendak dimakan. (HR. Abu Daud no. 3766 dan dishahihkan Al-Albani).
6. Khasiat Basmalah yang Keenam
Penjagaan dari gangguan setan ketika berhubungan badan. Dari Ibnu Abbas radhiallahu ‘anhuma, bahwa Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
لَوْ أَنَّ أَحَدَكُمْ إِذَا أَرَادَ أَنْ يَأْتِىَ أَهْلَهُ قَالَ: “بِاسْمِ اللَّهِ، اللَّهُمَّ جَنِّبْنَا الشَّيْطَانَ وَجَنِّبِ الشَّيْطَانَ مَا رَزَقْتَنَا“، فَإِنَّهُ إِنْ يُقَدَّرْ بَيْنَهُمَا وَلَدٌ فِى ذَلِكَ لَمْ يَضُرَّهُ شَيْطَانٌ أَبَدًا
“Jika salah seorang dari kalian (suami) ketika ingin menggauli istrinya, dan dia membaca doa: ‘Dengan (menyebut) nama Allah, …dst’, kemudian jika Allah menakdirkan (lahirnya) anak dari hubungan intim tersebut, maka setan tidak akan bisa mencelakakan anak tersebut selamanya.” (HR. Bukhari no.141 dan Muslim no.1434)
7. Khasiat Basmalah yang Ketujuh
Penghalang antara pandangan jin dan aurat manusia. Seperti yang sering kita bahas, kita tidak bisa melihat jin, namun jin bisa melihat kita dalam semua keadaan. Tidak segan-segan, jin yang kurang bertanggung jawab, juga akan melihat kita dalam posisi ketika tidak berbusana. Untuk menanggulangi hal ini, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajarkan agar ketika buka pakaian, kita tidak lupa membaca basmalah.
Dari Ali bin Abi Thalib radhiyallahu ‘anhu, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
سَتْرُ مَا بَيْنَ أَعْيُنِ الجِنِّ وَعَوْرَاتِ بَنِي آدَمَ: إِذَا دَخَلَ أَحَدُهُمُ الخَلَاءَ، أَنْ يَقُولَ: بِسْمِ اللَّهِ
“Penghalang antara mata jin dengan aurat bani Adam, apabila kalian masuk kamar kecil, ucapkanlah bismillah.” (HR. Turmudzi 606 dan dishahihkan Al-Albani).
8. Khasiat Basmalah yang Kedelapan
Penghalang setan untuk membuka tempat barang berharga. Beberapa harta berharga yang kita simpan di malam hari, juga akan menjadi incaran setan. Dia berusaha mengganggu kita dengan mengotori makanan atau mengambil barang berharga itu. Untuk mengatasi hal ini, Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam mengajarkan umatnya agar ketika menutup semua makanan dengan membaca basmalah.
Rasulullah shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:
غَطُّوا الْإِنَاءَ، وَأَوْكُوا السِّقَاءَ، وَأَغْلِقُوا الْبَابَ، وأطفؤا السِّرَاجَ، فإن الشَّيْطَانَ لَا يَحُلُّ سِقَاءً، ولا يَفْتَحُ بَابًا، ولا يَكْشِفُ إِنَاءً، فَإِنْ لم يَجِدْ أحدكم إلا أَنْ يَعْرُضَ على إِنَائِهِ عُودًا وَيَذْكُرَ اسْمَ اللَّهِ، فَلْيَفْعَلْ
“Tutuplah bejana, ikatlah geribah (tempat menyimpan air yang terbuat dari kulit), tutuplah pintu, matikanlah lentera (lampu api), karena sesungguhnya setan tidak mampu membuka geribah yang terikat, tidak dapat membuka pintu, dan tidak juga dapat menyingkap bejanan yang tertutup. Bila engkau tidak mendapatkan tutup kecuali hanya dengan melintangkan di atas bejananya sebatang ranting, dan menyebut nama Allah, hendaknya dia lakukan.” (HR. Muslim).
9. Khasiat Basmalah yang Kesembilan
Menghalangi setan menginap di dalam rumah. Bacaan basmalah diucapkan ketika masuk rumah, bisa menjadi penghalang bagi setan untuk ikut memasukinya atau menginap di dalamnya.
Dari Jabir bin Abdillah radhiyallahu ‘anhuma, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda,
إِذَا دَخَلَ الرَّجُلُ بَيْتَهُ، فَذَكَرَ اللهَ عِنْدَ دُخُولِهِ وَعِنْدَ طَعَامِهِ، قَالَ الشَّيْطَانُ: لَا مَبِيتَ لَكُمْ، وَلَا عَشَاءَ، وَإِذَا دَخَلَ، فَلَمْ يَذْكُرِ اللهَ عِنْدَ دُخُولِهِ، قَالَ الشَّيْطَانُ: أَدْرَكْتُمُ الْمَبِيتَ، وَإِذَا لَمْ يَذْكُرِ اللهَ عِنْدَ طَعَامِهِ، قَالَ: أَدْرَكْتُمُ الْمَبِيتَ وَالْعَشَاءَ
“Jika seseorang masuk rumahnya dan dia mengingat nama Allah ketika masuk dan ketika makan, maka setan akan berteriak: ‘Tidak ada tempat menginap bagi kalian dan tidak ada makan malam.’ Namun jika dia tidak mengingat Allah ketika masuk maka setan mengatakan, ‘Kalian mendapatkan tempat menginap’ dan jika dia tidak mengingat nama Allah ketika makan maka setan mengundang temannya, ‘Kalian mendapat jatah menginap dan makan malam’.” (HR. Muslim).
10. Khasiat Basmalah yang Kesepuluh
Menjadi syarat halalnya hewan sembelihan. Diantara keberkahan basmalah, orang yang menyembelih binatang dengan menyebut basmalah, hewan sembelihannya bisa menjadi halal. Sebaliknya, orang yang menyembelih binatang tanpa mengucapkan basmalah, baik disengaja maupun lupa, sembelihannya batal, dan hewan itu tidak boleh dimakan. Allah berfirman.
وَلَا تَأْكُلُوا مِمَّا لَمْ يُذْكَرِ اسْمُ اللَّهِ عَلَيْهِ وَإِنَّهُ لَفِسْقٌ
“Janganlah kalian makan (hewan) yang tidak disebutkan nama Allah ketika menyembelihnya. Itu sesuatu yang fasik (tidak halal).” (QS. Al-An’am: 121).
Khasiat Bismillahirrahmanirrahim
1. Apabila dibaca 21 kali menjelang tidur malam, maka aman daripada gangguan setan, selamat daripada kecurian, kebakaran, serta meninggal secara mendadak.
2. Apabila dibaca 41 kali diatas telinga orang yang kemasukan jin, maka insyaallah segera sembuh.
3. Apabila dibaca 50 kali dihadapan orang yang zalim atau hakim yang tidak adil, insyaallah tidak zalim dan jujur, dan orang yang membaca selamat dari kejahatan orang yang zalim atau hakim yang tidak adil itu.
4. Apabila dibaca sebanyak 313 kali pada waktu terbit matahari sambil menghadap kiblat. Setelah itu baca sholawat 100 kali, insyaallah mudah mendapatkan rizki tanpa diduga sebelumnya. Tapi hal ini harus dilakukan secara terus menerus.
5. Apabila dibaca setiap hari siang dan malam sebanyak 100 kali, maka insyaallah tercapai segala cita-citanya baik urusan dunia atau akhirat.
6. Barang siapa banyak membaca Bismillah setiap hari dengan tidak ada batasnya sambil usaha mencari rezki yang halal, insya allah karuniakan rezki yang halal serta tidak bangkrut perniagaannya
7. Jika kita membaca Bismillah setiap hari 100 kali selama tiga hari berturut - turut untuk menghilangkan sakit apapun, InsyaAllah, Sakit itu akan hilang.
8. Sesiapa yang menulis kalimat BISMILLAH (dalam bahasa Arab) dengan lengkap di atas kertas sebanyak Dua Puluh Satu Kali dan mengalungkan pada orang yang sakit kepala, Maka sakitnya InsyaAllah akan hilang dan InsyaAllah sakitnya tidak akan datang lagi.
9. Tulis diatas kertas sebanyak 100 kali dan menanamnya di bawah tanaman, maka tanaman itu menjadi subur, dijauhkan dari segala malapetaka dan mendapat berkat.
10. Sesiapa yang membaca BISMILLAH dengan sempurna sebanyak 786 kali pada segelas air, lalu diminumkan kepada orang yang dicintai, maka orang itu akan sangat mencintainya.
Baca Juga :
Khasiat Bismillah 6
Khasiat Bismillah 20
11. Jika orang yang bodoh atau tumpul kefahamannya, minum air yang dibaca BISMILLAH sebanyak 786 kali kepada segelas air dan meminum air tersebut selama tujuh hari, maka hilanglah kebodohannya, dan hafal setiap yang didengar.
12. Dzikir kalimat basmalah ini mengandung keutamaan, diantaranya sebagai berikut: Dilindungi Allah dari gangguan Jin dan Setan Dan sabda Rasulullah: “
13. Penghalang antara mata jin dan aurat Bani Adam, apabila salah seorang dari mereka melepas pakaiannya, ialah dengan membaca Bismillah.”
14. Dilindungi Allah dari gangguan orang yang bermaksud jahat Ketika Khalid bin Walid tertimpa kebimbangan, mereka berkata kepadanya, “Berhati-hatilah dengan racun, jangan sampai orang asing memberikan minum padamu,” maka ia berkata, “berikanlah kepadaku,” dan ia pun mengambil dengan tangannya dan membaca: “Bismillah,” lalu ia meminumnya. Maka sedikitpun tidak memberikan bahaya kepadanya.
15 Bila kalimat bismillah (huruf arab) ditulis pada kertas sebanyak 600 kali dengan tatacara yang benar. Kemudian dilipat dan dibawa kemana pun anda pergi, InsyaAllah tidak ada orang yang akan mencelakai anda, pancaran aura anda akan terlihat berkali lipat lebih berwibawa dihadapan kawan maupun lawan.
16. Menghindarkan dari sesuatu yang tidak diinginkan. Bila kalimat bismillah (huruf arab) ditulis pada kertas atau kain sebanyak 113 kali pada permulaan bulan Muharam disertai dengan tatacara yang benar kemudian dibawa kemana saja anda pergi. InsyaAllah anda akan terhindar dari sesuatu yang anda benci.
17. Mendatangkan Bermacam Hajat. Bacalah bacaan basmallah sebanyak 12000 kali dan setiap selesai 1000 kali baca shalawat:”Allahumma sali wa sallim ala sayyidina Muhammad.” Lalu berdoalah pada Allah apa yang diminta, InsyaAllah segera terkabul. Selama isi doa itu baik (positif).
18. Melariskan Dagangan. Karomah / khasiat basmallah dapat juga untuk tujuan melariskan dagangan, selama barang dagang tersebut HALAL, dengan cara membaca kalimat basmallah sebanyak 786 kali, setiap hari selama 7 hari berturut-turut. InsyaAllah dagangan anda dalam waktu cepat atau lambat akan semakin laris.
19. Mencerdaskan akal. Bacakan kalimat basmallah pada segelas air yang biasa kita minum (banyaknya air sesuai kebutuhan) sebanyak 786InsyaAllah akan mudah menghafal sesuatu dan otaknya bertambah cerdas. Lakukan ikhtiar ini selama 7 hari berturut-turut. Bisa untuk diri pribadi, anak, atau orang lain. kali pada saat matahari sedang terbit atau menjelang terbit. Kemudian minumkan pada orang yang dikehendaki .
20. Memperlancar Persalinan. Caranya kalimat basmallah ditulis di dalam gelas, lalu dituang dengan air zam-zam atau air tawar kemudian diminumkan kepada orang yang susah melahirkan. InsyaAllah akan mempermudah melahirkan.
21. Dan diantara khasiat ‘BISMILLAHHIRRAHMANNIRRAHIM” dan ‘LA HAU LAWALA QHU WATAILLA BILLAHI ALIYIL AZIM” maka ia dihindarkan daripada tujuh puluh musibah diluar keperihatinan, kesusahan, penyakit akal dan membebel.
22. Barangsiapa membaca ‘BISMILLAHHIRRAHMANNIRRAHIM’ 41 kali pada telinga orang yang pingsan maka ia akan segera siuman (sadar).
23. Barangsiapa menulis ‘BISMILLAHHIRRAHMANNIRRAHIM” 101 kali diatas kertas lalu diletak disawah padinya maka sawahnya akan subur dan terpelihara dari bencana dan kalau dituliskan pada kain kafan 70 kali maka mayatnya yang berselimutkan kain kafan itu akan aman dari bahaya Munkar dan Nakir juga ia terlindung dari siksa kubur.
24. Ikhtiar mohon anaknya hidup dan sihat: tulislah ‘BISMILLAHHIRRAHMANNIRRAHIM’ dengan huruf Arab lalu dipakaikan kepada perut perempuan yang sedang hamil itu.
25. Ikhtiar mendapat ikan dengan cepat: Tulislah ‘BISMILLAHHIRRAHMANNIRRAHIM’ diatas timah.
Silahkan komentar dengan bijak dan sopan, salam silaturahmi